Pentingnya Menjaga Akses Pembuluh Darah Pasien Dialisis
Bentuknya bisa kecil hampir tak terlihat, namun bisa juga membesar meliuk-meliuk di lengan bawah/atas pasien hemodialisis (HD). Hampir setiap pasien HD jika ditanya, memiliki cerita unik, bagaimana akses (biasa disebut) cimino itu berawal dan terbentuk hingga saat ini. Ada yang hanya operasi sekali saja langsung tokcer, namun ada juga yang sudah berkali-kali operasi belum mantul (mantap betul) juga.




